
























Foto: byu/HUMAS MENPANRB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini bersama Menteri Sosial Saifullah Yusuf meninjau Sekolah Rakyat Terintegrasi (SRT) 45 Semarang, di Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu (29/10/2025).
Bertepatan pada kesempatan tersebut, Menteri Rini kembali menegaskan bahwa Sekolah Rakyat Terintegrasi merupakan wujud nyata kolaborasi lintas kementerian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Ia juga berpesan agar anak-anak terus bermimpi tinggi, karena negara hadir untuk memastikan mereka memperoleh pendidikan dan masa depan yang layak.
Turut hadir pada kunjungan ini Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi; Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng Pramestuti; serta para Pejabat Pimpinan Tinggi di Lingkungan Kementerian PANRB dan Kementerian Sosial.